GAB // MERILIS SINGLE “ADMIN”
ADMIN terinspirasi dari pekerjaan seorang GAB sendiri yang berprofesi sebagai admin media sosial sejak tahun 2016 di digital agensi. Setiap hari menjadi ujung tombak di depan laptop untuk menghadapi netizen dengan membalas beragam komen serta menaikan konten.
Menurut pandangan GAB menjadi admin sering dilihat sebagai pekerjaan yang ringan atau sebelah mata, pada kenyataannya tidak semudah itu. Berbagai permintaan dari client, harus memahami insight media sosial, membuat caption yang terevisi beberapa kali dari atasan atau client dan masih banyak lagi. Namun disisi lain menjadi admin media sosial, GAB merasa mendapatkan banyak hal positif. Pun seperti menjadi “Mimin” brand terkenal sampai outing ke luar negeri dan itu semua menjadi sebuah pencapaian.
Dalam single ke 3-nya ini GAB mencoba keluar dengan sound musik yang berbeda dari lagu-lagu sebelumnya dan memilih Joseph Nathan Wibowo atau yang biasa lebih dikenal Jsein merupakan produser elektronik dari Jakarta, sangat memberikan sentuhan yang berbeda untuk musik GAB.
“ADMIN” bisa didengarkan di semua digital musik platform pada tanggal 22 Oktober 2021 dan GAB berharap dengan terciptanya lagu ini pendengar mampu lebih mengerti sebuah profesi yang bernama “ADMIN”, serta menghargai pekerjaan seseorang apapun bidangnya dan mewakili suara para “Mimin” di luar sana. Kedepannya GAB akan masih mengeluarkan single di digital musik platform dan mengerjakan album perdananya.
====================================================================================
For more info:
Instagram: @ghassanab11
Soundcloud: GAB
Spotify: GAB