ambil-body-image

DELI CAMPUR ASIA // RUMAH MAKAN ASIA YANG SIMPLE DAN COZY

Kalau kamu adalah penggemar makanan Asia, nggak ada salahnya kamu mencicipi hidangan-hidangan dari Deli Campur Asia, rumah bagi sekian banyak makanan-makanan khas Asia. Berlokasi di Jl. Pantai Berawa No.20, Tibubeneng, Kec. Kuta Utara, Kabupaten Badung, Deli Campur Asia menyajikan makanan-makanan dari berbagai negara di Asia, mulai dari Jepang, Korea, Vietnam, hingga Thailand. Meski terkesan impor dan berkelas, kamu nggak perlu merogoh kocek terlalu dalam buat mencicipi hidangan-hidangan di restoran ini. Dengan budget di bawah Rp100.000, kamu sudah bisa menikmati menu-menu yang tersedia di Deli Campur Asia

Beberapa waktu lalu, Tim Mave Magazine berkesempatan mengunjungi Deli Campur Asia. Tak heran jika restoran ini disebut cocok menjadi tempat kerja dan nge-date. Desain ruangan yang simple dan cozy serta koneksi Wi-Fi berkecepatan tinggi dijamin akan membuatmu betah berlama-lama di tempat ini. Seperti namanya, Deli Campur Asia memang berupaya menyuguhkan suasana khas Asia melalui makanan dan lokasinya. Oleh sebab itu, pemilik mengambil konsep rumah Asia sebagai desain restoran ini.

“Lebih kayak Asian banget sih, ini kayak tipikal rumah orang Asia,” tutur pengelola saat diwawancarai Tim Mave Magazine.

ambience-1

Berdirinya Deli Campur Asia dilatarbelakangi oleh background sang pemilik. Pemilik restoran merupakan orang Bali yang lama menetap di Jepang. Ia pun mempelajari masakan-masakan Jepang. Menariknya, orang-orang Jepang yang berkunjung ke Bali tak jarang singgah di Deli Campur Asia. Hal tersebut menunjukkan bahwa cita rasa makanan di restoran ini benar-benar autentik. Seiring perkembangan, menu-menu makanan dari negara Asia lain pun turut tersedia di restoran ini.

Ragam menu yang disediakan oleh Deli Campur Asia menjadikan restoran ini berbeda dengan restoran-restoran Asia lainnya. Pasalnya satu restoran Asia umumnya hanya menyajikan makanan khas dari satu negara spesifik, seperti Thailand atau Korea. Namun, Deli Campur Asia berani menyajikan makanan dari berbagai negara dengan cita rasa yang tak main-main.

Usut punya usut, Curry menjadi salah satu menu best seller dari Deli Campur Asia. Buat Sobat Mavers yang vegetarian, nggak usah khawatir! Deli Campur Asia juga punya menu Curry khusus buat tim vegetarian. Kamu bisa mencicipi Tempeh Katsu Curry Rice dengan kuah kental dan nasi merah. Cukup membayar Rp68.000 – Rp70.000, kamu sudah bisa merasakan menu andalan ini, lengkap dengan Mini Miso Soup atau Mini Salad yang dapat kamu pilih sesuai selera. Gimana? Semakin tertarik, kan, buat mencobanya.

curry

Kalau kamu lebih suka makanan yang lengkap mantap dengan porsi pas, Tim Mave Magazine saranin kamu untuk nyobain seri Bento Lunch Set-nya yang terdiri dari menu Campur Bento, Salad Bento, Crispy Katsu Bento, dan Gyoza Bento. Khusus untuk menu terakhir, kamu bisa memilih isian dumpling, mulai dari ayam, babi, atau dumpling vegetarian.

bento

Berikut merupakan menu-menu andalan lain dari Deli Campur Asia yang bisa buat air liur kamu menetes…

food-1

food-2

food-3

dessert-0

dessert-2

dessert-1

beverage-1

Ngiler banget, kan, Sobat Mavers?!! Sayangnya, karena masih PPKM, sementara Deli Campur Asia hanya melayani take away order. Kamu juga bisa menggunakan layanan pesan antar untuk mencicipi hidangan-hidangan dari restoran ini karena Deli Campur Asia sudah tersedia di Gofood maupun Grabfood. Pemesanan bisa kamu lakukan selama waktu operasional restoran, yakni pukul 10.00 WITA hinga 21.00 WITA

 

===================================================================================

For more info

Instagram: @deli_campur_asia

Operational Hours

Everyday      10am – 9 pm

Related Blogs

    Share